Mahalnya Air di Sumba
NA, Sumba NTT (10/5). Di Sumba Selatan, Nusa Tenggara Timur, warga harus merogoh kocek hingga Rp 1,2 juta per bulan untuk air bersih. Franky Banfatin, Head of Social Impact and Sustainability, Wahana Visi Indonesia (WVI), menyampaikan hal tersebut saat jumpa pers di kantor Wahana Indonesia, Selasa (9/5/2023), Jalan Wahid Hasyim 33, Menteng, Jakarta Pusat.
“Untuk air bersih saja, warga, terutama yang membawa anak-anak, harus membayar sekitar 400-1.000 rupiah untuk air satu kendi kecil,” kata Franky, seperti dikutip dari Kompas.com.
“Jadi kurang lebih kalau dihitung-hitung, dalam sebulan satu keluarga bisa menghabiskan Rp 480.000 hingga Rp 1,2 juta hanya untuk air bersih. Pemakaiannya juga sangat terbatas,” lanjutnya.
Di Sumba Barat Daya, sebagian besar pekerjaan masyarakat adalah bertani dan beternak. Dengan harga air perbulan yang relatif tinggi, membuat kehidupan masyarakat menjadi semakin sulit karena sangat mempengaruhi pendapatan mereka.
Kondisi seperti ini diperburuk oleh faktor alami yang ada di Sumba Barat Daya. Meskipun ada beberapa tempat penampungan air hujan, tetapi kualitas airnya buruk dan terkontaminasi oleh kuman.
“Musim hujan sangat terbatas, karena musim kemarau lebih panjang daripada musim hujannya,” pungkas Franky.